Hiasan Dinding Minimalis dengan Poster

Hiasan Dinding Minimalis dengan Poster

Konsep minimalis merupakan konsep ruangan favorit yang banyak digunakan saat ini. Konsep minimalis ini tidak hanya diaplikasikan dari desain ruangan atau pemilihan furniture saja, bahkan hiasan dinding minimalis pun banyak menjadi pilihan. Hiasan dinding minimalis adalah salah satu alternatif untuk membuat konsep ruang minimalis Anda semakin terasa. Hiasan dinding minimalis ini pada dasarnya tidak perlu menggunakan hiasan berlebihan atau terlalu banyak aksen. Menggunakan poster bertema simple dan minimalis bisa menjadi pilihan terbaik untuk membuat ruang minimalis Anda tetap terlihat stand out walau dengan hiasan yang minimalis pula. Nah, ada beberapa pilihan poster yang bisa Anda gunakan sebagai hiasan dinding untuk ruang minimalis.

 

Memanfaatkan Poster-Poster Bergambar Lucu untuk Hiasan Dinding Minimalis dengan Poster

Ruang minimalis biasanya memiliki ciri khas tidak menggunakan terlalu banyak perpaduan warna. Pilihan warna yang digunakan pun cenderung lebih lembut dengan kombinasi tak lebih dari 3 warna. Meskipun berkonsep minimalis, Anda tetap bisa mendapatkan kehangatan di dalam ruangan dengan menambahkan beberapa hiasan pada dinding. Nah, disinilah Anda bisa menggunakan hiasan dinding minimalis. Dengan begitu dinding tidak akan terkesan kosong dan hampa. Poster yang dipilih pun tak boleh melawan konsep minimalis yang Anda terapkan pada ruangan. Sebagai contoh Anda bisa menggunakan poster bergambar bentuk-bentuk abstrak dengan warna hitam putih.

Alternatif gambar poster lain yang bisa Anda gunakan sebagai hiasan dinding minimalis adalah gambar-gambar kartun atau animasi yang lucu. Ada banyak sekali gambar animasi lucu yang bisa Anda gunakan untuk melengkapi konsep desain ruang minimalis. Selain gambar animasi hewan, misalnya panda, beruang, pinguin atau hewan-hewan lucu lain, Anda juga bisa menggunakan gambar animasi lain. Yang perlu diperhatikan dalam memilih gambar animasi ini adalah, pastikan warna animasi yang akan dipasang adalah warna-warna yang lebih lembut atau warna kalem. Jangan terlalu banyak menggunakan pilihan warna yang mencolok, karena itu akan membuat kesan minimalis pada ruang jadi hilang. Cukup gunakan poster yang memakai warna-warna lembut seperti putih, merah muda atau abu-abu.

Selain poster animasi hewan, Anda juga bisa menggunakan animasi tulisan-tulisan yang memiliki arti yang bagus sebagai hiasan dinding minimalis dengan poster. Banyak poster kata-kata bijak atau quotes yang bisa Anda pilih untuk membuat kesan minimalis pada ruangan semakin terasa. Pilihlah poster tulisan yang menggunakan model-model tulisan yang menarik, tidak hanya bentuk tulisan yang umumnya bisa ditemui di komputer. Semakin menarik font atau model tulisan yang Anda gunakan, maka meskipun menggunakan poster yang minimalis namun tidak akan nampak biasa-biasa saja. Anda juga bisa memadukan poster animasi hewan dengan poster tulisan untuk membuat hiasan dinding Anda bisa lebih bercerita.  Dengan memadukan dua atau lebih jenis animasi, maka hiasan dinding minimalis tidak akan terlihat biasa-biasa saja.

Konsep ruang minimalis terkadang diremehkan karena pemilihan desain dan barang-barang di dalamnya cenderung lebih sederhana dan tidak terlalu mewah. Namun, Anda bisa mengubah pemikiran ini dengan cara membuat hiasan dinding yang menarik meskipun tetap dengan konsep minimalis. Anda bisa menggunakan hiasan dinding minimalis bergambar animasi hewan, animasi tulisan atau bahkan gambar-gambar tanaman untuk tetap bisa membuatnya menarik. Memilih gambar poster yang tepat untuk konsep ruang minimalis akan membantu mempercantik tampilan ruang minimalis yang serba sederhana. Untuk tetap mempertahankan konsep minimalis itu, Anda juga harus memperhatikan pemilihan poster yang akan digunakan sebagai hiasan dinding.

Leave a Reply

Your email address will not be published.